Sebagai salah satu media dengan pertumbuhan tercepat, tentu saja TikTok dijadikan sebuah peluang sebagai keperluan bisnis maupun branding. Algoritmanya yang lumayan kompleks menyesuaikan dengan ketertarikan penggunanya. Terlebih, banyaknya konten kreator sekarang ini membuat sulitnya persaingan untuk FYP atau muncul di pencarian teratas ketika seseorang mencari konten terkait.

Untuk meningkatkan visibilitas konten dan menjangkau lebih banyak audiens, salah satu cara yang dapat dilakukan adalah memperhatikan teknik dan strategi SEO TikTok untuk membuat konten mendapat kesempatan muncul lebih tinggi ketika dicari. Cara kerja yang sama dapat diterapkan seperti ketika mencari sebuah kata kunci pada mesin pencari di Google untuk website.

Dilansir dari situs Hootsuite, sebanyak 40% anak muda menggunakan sosial media seperti TikTok dan Instagram untuk mencari info mengenai sesuatu. Meskipun sebenarnya Tiktok bukan search engine, namun konten yang kreatif dan singkat dengan gaya dan efek visual yang kaya dalam bentuk video, membuat TikTok seolah memiliki kesan informatif dan menghibur.

3 Faktor yang dapat Mempengaruhi SEO TikTok

Beberapa faktor ini mendukung konten untuk lebih SEO-friendly sehingga berpotensi mendapat views yang lebih tinggi.

Informasi Video

Informasi video seperti judul, deskripsi, hashtag, bahkan teks yang diperlukan perlu diperhatikan. Hal tersebut dilakukan supaya konten mudah dicari. Sehingga perlu untuk memperhatikan informasi video lengkap dan sesuai.

Lokasi Konten

Setiap lokasi atau tempat memiliki preferensi dan minat tertentu terhadap suatu konten, jadi konten harus sesuai dengan tempat kamu berada. Detail penambahan lokasi pada deskripsi video dapat menjadikan sebuah peluang untuk sebuah konten atau video muncul ketika pengguna lain mencari informasi seputar daerah tersebut. Seperti ketika memberikan informasi terkait tempat tersembunyi yang tidak terlalu ramai dan estetik di daerah Jakarta Barat, maka dapat menambahkan deskripsi, “Rekomendasi Hidden Gem di Jakarta Barat”

Interaksi Audiens

Semakin banyak interaksi yang diterima dari audiens terhadap konten tersebut, seperti like, komentar, follow, dan share, maka semakin besar peluang dan kemungkinan konten tersebut muncul ketika dicari.

Optimasi SEO TikTok

Untuk mengoptimalkan SEO TikTok, ada beberapa cara yang dapat dilakukan ketika membuat konten TikTok.

Melakukan Keyword Research

Sama seperti pengoptimalan SEO lainnya, dalam keyword research dapat menggunakan tools seperti Google Ads Keyword Planner, SEMrush, Ahrefs, dll. Baru setelah itu, buka aplikasi TikTok dengan masukan keyword pilihan pada search bar, sehingga secara otomatis TikTok akan memberikan rekomendasi long-tail keyword yang berhubungan dengan keyword yang dicari supaya hasilnya lebih akurat dan sesuai.

Memahami Audiens

Penting untuk membuat konten dari apa yang audiens inginkan. Jika kamu dapat memahami audiens dengan baik maka judul dan deskripsi yang bisa jadi kata kunci pada mesin pencari memiliki peluang lebih besar untuk ditemukan pada posisi teratas. Gaya konten dan topik yang dibahas perlu disesuaikan dengan targetnya.

Masukan Keyword ke dalam Konten

Setelah melakukan keyword research yang telah disesuaikan dengan audiens, langkah selanjutnya adalah memasukan keyword tersebut kedalam judul, caption, deskripsi, dan teks di dalam video. Penting juga untuk memasukkan hashtag keyword tersebut serta hashtag lainnya yang relevan.

Menjadikan Video TikTok sebagai konten blog

Blog memiliki peranan yang penting dan besar dalam Google search. Maka peluang lain yang dapat diambil adalah dengan membuat artikel di suatu blog yang memuat konten TikTok terkait dengan memastikan juga bahwa main keyword dan long-tail nya di sub judul artikel sesuai.

Melakukan Evaluasi Konten yang telah di Unggah

Tentunya perlu untuk memantau hasil kerja konten setelah menerapkan hal-hal di atas. Cara yang dapat dilakukan adalah menggunakan tools untuk melihat atau men-tracking analitiknya. Dengan analisis evaluasi berdasarkan performa pada konten tersebut, maka dapat dilihat konten mana yang perlu diperbaiki dan apa penyebabnya. Begitu pula pada konten yang telah berhasil sesuai target, strategi apa yang kemudian dapat diterapkan kembali kedepan.

Memahami dan mempelajari SEO TikTok secara konsisten dan optimis perlu dilakukan untuk menghasilkan konten yang berkualitas, yang sesuai dengan target dan objektifnya. Kamu dapat mempercayakan pengelolaan Social Media TikTok bisnismu pada SevenAds.

SevenAds melayani jasa TikTok Management mulai dari pengembangan konsep, produksi video hingga talent sourcing, pengeditan, dan postingan bulanan. (Content Planning, Content Creation, Talent & Voice Over, Video Production, Admin Support, Monthly Report, Live Shopping, Ads)