Ketika hendak berbisnis biasanya yang terlintas dipikiran pertama kali adalah mau dijual dengan harga berapa produk yang akan saya pasarkan? Bagaimana kalau sebesar ini? Apakah kemahalan? Atau kemurahan? Berikut 5 Cara yang Bisa Kamu Coba untuk Menentukan Harga Jual yang Cocok untuk Bisnis Mu!
Harga Modal

Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah kamu bisa menentukan harga jual dari harga modal, lalu tambahkan profit atau keuntungan yang kamu inginkan. Cara ini adalah cara yang paling umum dan sederhana untuk dilakukan.
Melihat Harga Kompetitor
Cara kedua yang bisa kamu gunakan adalah melihat harga kompetitor yang memiliki produk dengan kualitas yang sama dengan bisnis mu, lalu kamu tentukan harga jual yang serupa dengan kompetitor atau bisa lebih rendah sekitar 5-10% dibawahnya.
Baca Juga: 5 Psychological Pricing yang Bisa Kamu Terapkan di Bisnis mu
Harga Lebih Tinggi

Cara ketiga yang bisa kamu pakai adalah dengan menaikkan harga sedikit lebih tinggi, tetapi juga menambahkan value dalam penjualan mu. Contohnya kamu jual baju dengan kualitas yang premium, dibungkus dengan kemasan yang cantik, dan konsumen yang membeli nya bisa mendapat voucher diskon untuk pembelian berikutnya.
Harga Nett
Cara keempat adalah dengan menyiapkan 10-15% dari harga yang siap dipotong ketika ada konsumen yang melakukan tawar menawar. Hal ini menjaga agar kamu kamu tetap profit.
Harga Naik pada Kurun Waktu Tertentu

Pernah dengar kalimat Senin harga naik? Cara itu bisa kamu terapkan dengan menyiapkan kenaikan harga di kurun waktu tertentu. Cara itu juga bertujuan untuk mendesak konsumen segera membeli produk mu.
Menentukan harga jual yang cocok untuk usaha kita memang cukup tricky. Sebab jika tidak berhati-hati, maka harga yang kamu pasang bisa jadi dapat membuat usaha mu tidak berjalan dengan baik dan sesuai dengan yang kamu harapkan. Jadi, pastikan kamu benar-benar memutuskan harga jual dengan baik serta dengan berbagai pertimbangan yang ada agar tidak salah langkah.